Thursday, July 11, 2013

SHALAT TARAWIH:11 ATAU 23 RAKA'AT???

Assalammua'laikum Warahmatullahi Wabarakatuh......
Apa Kabar Sahabat???maaf admin baru bisa Update Artikel sekarang,oh iya,sekarang Admin akan membahas tentang Perbedaan Jumlah Shalat Tarawih yang sering terjadi di antara Kaum Muslimin-Muslimat,sebelum kita Bahas itu,yuk kita cari tau apa itu yang Namanya Tarawih.....

I.Pengertian Tarawih

Tarawih berasal dari Bahasa Arab yang berarti Beristirahat,dinamakan Tarawih karena para Jama'ah
beristirahat setiap 2 Raka'at,ada Juga yang berisitirahat setiap 4 Raka'at.

II.Hukum Shalat Tarawih

Shalat Tarawih Hukumnya Sunnah,ini dikemukakan oleh Al-Iman An-Nawawi Rahimahullah saat menjelaskan Sabdi Nabi Muhammad SAW Tentang Shalat Tarwih,Hadistnya sebagai Berikut:

مَنْ قَامَ رَمَصَانَ إِيْمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

"Barang siapa yang ingin menegakkan Ramadhan dalam keadan Beriman,dan berharap ganjaran dari Allah Subhanahu Wata A'la,niscaya Allah akan menghapus dosa lampau"(Muttafaqun Alaih)".

Setelah kita mengetahui Pengertian & Hukum Shalat Tarawih,sekarang kita akan membahas Kontroversi yang ada di dalam Pelaksanaan Shalat Tarawih,yaitu berapa Raka'atkah kita melaksanakan Shalat Tarawih???

Sebenarnya,banyak Ulama-Ulama Ahlus Sunnah yang melaksanakan Shalat Tarawih sebanyak 23 Raka'at dengan setiap dua Raka'at kita salam,tetapi ada juga Ulama yang melaksanakan Shalat Tarawih 11 Raka'at dengan 4 Raka'at salam,bila dari segi Kesehatan,23 Raka'at itu yang paling bagus,tapi apakah yang saya Kemukakan ini benar???

Rasulullah SAW Pernah ditanya tentang Shalat Malam,beliau Menjawab:

صَلاَةُ اللَّيْلِ مَثْنَى مَثْنَى ، فَإِذَا خَشِىَ أَحَدُكُمُ الصُّبْحَ صَلَّى رَكْعَةً وَاحِدَةً ، تُوتِرُ لَهُ مَا قَدْ صَلَّى

Artinya:"Shalat Malam itu dilaksanakan setiap 2 Raka'at,jika Diantara Kalian Takut dengan Waktu Shubuh,maka Laksanakanlah 1 Raka'at,dengan begitu kalian sudah menutup Shalat Kalian dengan Shalat Witir."

Bila kita mengutip dari Jawaban diatas,sangat jelas bahwa Shalat Tarawih dianjurkan sebanyak 23 Raka'at,tetapi Sahabat juga jangan salah,ada Hadits Rasulullah SAW Yang menganjurkan melaksanakan Shalat Tarawih sebanyak 11 Raka'at,Buktinya ini: 



عَنْ أَبِى سَلَمَةَ بْنِ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ عَوْفِ , أَنَّهُ سَأَلَ عَائِشَةَ زَوْخِ النَّبِىِّ صَلىَّ الله ُعَلَيْهِ وَسَلَّمَ : كَيْفَ كَانَتْ صَلاَةُ رَسُوْلِ اللهِ صَلَّى الله ُعَلَيْهِ وَسَلَّمَ فِى رَمَضَانَ ؟ فَقَالَتْ : مَاكَانَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى الله ُعَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَزِيْدُ فِى رَمَضَانَ وَلاَ غَيْرِهِ عَلَى اِحْدَى عَشْرَةَ رَكْعَةً , يُصَلِّى اَرْبعَاً فَلاَ تَسْأَلْ عَنْ حُسْنِهِنَّ وَطُوْلِهِنَّ , ثُمَّ يُصَلِّى اَرْبعَاً فَلاَ تَسْأَلْ عَنْ حُسْنِهنَّ وَطُوْلِهِنَّ , ثُمَّ يُصَلِّى ثَلَاثاً, فَقَالَتْ عَائِشَةُ : فَقُلْتُ : يَا رَسُوْلَ اللهِ أَتَنَامُ قَبْلَ أَنْ تُوْتِرَ ؟ فَقَالَ : يَا عَائِشَةُ , اِنَّ عَيْنَىَّ تَنَامَانِ وَلاَ يَنَامُ قَلْبِى ( رَوَاهُ اْلِامَامُ مَالِكِ ) .

Artinya:"Dari Salamah bin Abdurrahman bin Auf,dia pernah bertanya kepada Istri Rasulullah SAW,Yaitu Aisyah R.A:"Bagaimanakah Shalat Malam yang dilaksanakan oleh Rasulullah di saat Ramadhan???."Aisyah Menjawab:"Rasulullah SAW Selalu melaksanakan Shalat Malam di Bulan Ramadhan ataupun di Bulan selain Ramadhan sebanyak 11 Raka'at,beliau tak pernah mengurangi atau menambahkan Raka'at tersebut,Rasulullah Shalat sebanyak 4 Raka'at tetapi janganlah kau bertanya kesempurnaannya atau Lamanya Shalat Rasulullah.setelah itu Beliau Shalat sebanyak 3 Raka'at.maka saya pernah bertanya,Wahai Rasulullah,apakah engkau Tidur sebelum melaksanakan Shalat malam??maka Rasulullah menjawab:Wahai Aisyah,sesungguhnya mataku saja yang tidur,tetapi Hatiku tidak pernah Tidur."(H.R Imam Malik)


bila kita membaca Hadits siatas,kita bisa menyimpulkan bahwa Shalat Malam dilasanakan sebanyak 11 Raka'at,jadi Kesimpulannya ialah:


"Silahkan Laksanakan Shalat Tarawih semau Sahabat,mau dilasanakan sebanyak 11 atau 23 Raka'at itu sama saja,selama kita tak keluar dari Anjuran Rasulullah dan tak melenceng dari Syariat"

Wassalammua'laikum Warahmatullahi Wabarakatuh.........

No comments:

Post a Comment